Selamat beraktivitas para sahabat Noteboll sekalian,
Dari dahulu sampai sekarang, kita semua pasti udah pernah merasakan mim[i. Baik itu mimpi indah, mimpi buruk, atau mimpi mimpi yang lain yang biasanya membuat celana kita menjadi basah (baca : ngompol).
Semenjak kecil, pada waktu kita belum bersekolah pun, orang tua, teman sebaya, atau keluarga kita pasti akan bertanya menenai cita cita atau impian kita di masa mendatang. Dan dengan tegas atau malu pun kita pasti akan memiliki jawaban, aku ingin jadi polisi, aku ingin jadi dokter, aku ingin jadi presiden , dan lain sebagainya.
Mimpi memanglah merupakan hal yang wajar dalam hidup manusia, baik manusia itu masih kecil, masih remaja, ataupun ketika manusia itu sudah dewasa. Dan saya rasa hal tersebut wajar wajar saja, karena dalam kehidupan kita memang harus memiliki impian. Sehingga dalam hidup ini kita memiliki tujuan yang ingin dicapai dan akan selalu kita kejar.
Namun, dalam dunia sehari hari, terkadang kita akan menjadi pesimis jika kita memiliki impian yang cukup tinggi, atau tidak masuk realistis. Bahkan tidak jarang orang orang akan menghina kita jika impian kita terlalu besar dan muluk muluk tanpa menyadari kemampuan kita sendiri.
Hal ini juga terjadi pada diri saya, banyak sekali teman yang mencemooh, menghina ataupun mendoakan yang tidak baik dengan impian saya. Dan semoga saja para sahabat bukanlah salah satu orang yang menghina saya, hehe...
Namun, saya hanya diam dengan impian tersebut. Karena saya yakin, untuk meraih mimpi diperlukan usaha dan waktu, langkah demi langkah, dan pastinya akan menemui rintangan serta kegagalan satu per satu. Dan hal tersebut sangatlah wajar dan sudah umum di kehidupan kita sehari hari.
Mumpung belum terlambat, mari bersama sama untuk menulis cita cita kita di pikiran, hati, dan kalo perlu di tulis di secarik kertas ataupun dicetak dalam kertas berukuran besar. Agar kita selalu teringat dengan cita cita kita, sehingga kita akan mau berusaha lebih keras dan lebih keras untuk mendapatkan cita cita tersebut. Jika mau berusaha pasti akan ada jalan untuk mencapai cita cita itu.
Mari Bermimpi Dan Mari Mewujudkan Mimpi Tersebut
Terima kasih dan semoga bermanfaat
pertamax ga yaaa ??
ReplyDeleteyeeee........ga berani mimpi masbro, takut ga bangun2 lagi hehehe
Deleteselamat, sudah dapat pertamax dengan harga diskon edisi minggu ini seharga 7500 per liter, hehe
Deletekalo takut gak bangun ya beli alarm yang bisa nendang, hehe
kayaknya ga perlu diajak berani pun aku malah kepengen banget bisa mimpi om...
ReplyDelete*efek musim hujan kebanyakan melek
lagi bertanya hubungan antara musim hujan dengan kebanyakan melek???
Deletehehehe
Setujuuuuu...
ReplyDeletehttp://giasittighaliyah.blogspot.com/2013/03/pertama-kali-rapat-bareng-tim-seputar.html ---> Bangga sama diri sendiri, itu perlu! Untuk meyakinkan diri kita sendiri, bahwa kita ini bisa melakukannya, bahwa kita ini mampu mewujudkannya, dan bahwa kita ini adalah luar biasa! :D
semoga cita citanya bisa cetar membahana ya mbak Gia, hehe
Deletesetuju sob karena Bermimpi besar adalah langkah pertama menuju kesuksesan
ReplyDelete