Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Sehat – Memiliki wajah yang putih dan bersih adalah keinginan banyak orang. Bukan hanya kaum wanita saja, kaum pria juga menginginkan wajah yang yang putih dan bersih. Bahkan sebagain dari mereka rela menghabiskan jutaan bahkan puluhan juta uang mereka untuk sekedar detoks atau perawatan wajah agar putih, bersih, dan sehat.
Secara umum, cara memutihkan wajah itu ada 2 cara :
1. Menggunakan bahan alami
2. Menggunakan bahan kimia
Namun, banyak pakar kulit wajah menyarankan untuk menyeimbangkan kedua cara di atas. Yaitu menggunakan masker dari bahan bahan alami dan juga menggunakan krim dari bahan kimia. Intinya kedua cara tersebut adalah cara yang baik untuk mendapatkan wajah yang putih, bersih,dan sehat.
Cara Memutihkan Wajah Dengan Bahan Alami
Sebenarnya dari dulu hingga sekarang bahan alami sudah banyak digunakan untuk perawatan wajah. Baik itu dalam bentuk masker dari bahan alami secara langsung ataupun yang sudah melalui proses ekstraksi di laboratorium dan dijadikan krim untuk wajah.
1. Cara memutihkan wajah dengan Bengkoang
Bengkoang adalah salah satu bahan alami yang sangat efektif dalam memutihkan wajah. Berikut ini adalah cara membuat masker bengkoang untuk perawatan wajah agar putih dan bersih.
- Sebelum menggunakan masker bengkoang, Anda harus cuci muka terlebih dahulu dengan handuk yang dibasahi air hangat
- Kupas bengkoang kemudian diparut
- Ambil parutan bengkoang kemudian letakkan di wajah secara merata
- Jika ingin leher Anda juga bersih dan putih ratakan juga sampai leher
- Diamkan selama 20 menit sambil tidur terlentang dan dialasi handuk di bawah kepala
- Tunggu masker sampai kering
- Bersihkan kembali wajah Anda dengan handuk yang dibasahi air dingin.
Frekuensi pemakaian masker bengkoang ini adalah 1-2 kali dalam seminggu.
2. Cara memutihkan wajah dengan Alpukat
Selain bengkoang, alpukat adalah salah satu buah yang juga memiliki banyak kandungan yang sangat baik bagi kulit, yaitu vitamin E dan juga antioksidan. Berikut ini adalah cara membuat masker alpukat agar wajah putih dan bersih.
- Sebelum menggunakan masker alpukat, Anda harus cuci muka terlebih dahulu dengan handuk yang dibasahi air hangat
- Buka buah alpukat kemudian ambil daging buahnya
- Tambahkan madu sebanyak 1-2 sendok kemudian aduk hingga merata
- Ambil campuran madu dan alpukat kemudian letakkan di wajah secara merata
- Jika ingin leher Anda juga bersih dan putih ratakan juga sampai leher
- Diamkan selama 20 menit sambil tidur terlentang dan dialasi handuk di bawah kepala
- Tunggu masker sampai kering
- Bersihkan kembali wajah Anda dengan handuk yang dibasahi air dingin.
Frekuensi pemakaian masker alpukat ini adalah 1 kali dalam seminggu.
3. Cara memutihkan wajah dengan Yoghurt dan Susu
Selain bengkoang dan alpukat adalah salah satu bahan alami yang juga memiliki banyak kandungan yang sangat baik bagi kulit, yaitu vitamin E dan juga antioksidan. Berikut ini adalah cara membuat masker yoghurt dan susu agar wajah putih dan bersih.
- Sebelum menggunakan masker alpukat, Anda harus cuci muka terlebih dahulu dengan handuk yang dibasahi air hangat
- Campurkan susu dan yoghurt dalam mangkok
- Ambil campuran yoghurt dan susu kemudian letakkan di wajah secara merata
- Jika ingin leher Anda juga bersih dan putih ratakan juga sampai leher
- Diamkan selama 20 menit sambil tidur terlentang dan dialasi handuk di bawah kepala
- Tunggu masker sampai kering
- Bersihkan kembali wajah Anda dengan handuk yang dibasahi air dingin.
Frekuensi pemakaian masker alpukat ini adalah 1 kali dalam seminggu.
Demikianlah artikel dari saya mengenai Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Sehat. Semoga dengan cara cara di atas Anda bisa mendapatkan wajah yang putih, bersih, dan sehat karena hanya menggunakan bahan bahan alami.
Baca juga artikel kesehatan yang lain